Download Juknis Penyelenggaraan PAUD

Download Juknis Penyelenggaraan PAUD

Undang-undang RI nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional pasal 28, bahwa: (1) Pendidikan anak usia dini diselenggarakan sebelum jenjang pendidikan dasar; (2) Pendidikan anak
usia dini dapat diselenggarakan melalui jalur formal, nonformal dan/atau informal; (3) Pendidikan anak usia dini pada jalur formal berbentuk Taman Kanak-kanak, Raudatul Athfal (RA), atau bentuk lain yang sederajat; (4) Pendidikan anak usia  dini pada jalur pendidikan nonformal berbentuk kelompok bermain (KB), taman penitipan anak (TPA), atau bentuk lain yang sederajat; dan (5)  pendidikan anak  usia dini pada jalur pendidikan informal berbentuk pendidikan keluarga atau pendidikan yang diselenggarakan oleh lingkungan.

Selain dalam bentuk TK/RA, KB, dan TPA, di masyarakat berkembang bentuk-bentuk layanan PAUD lainnya yang dikelompokkan dalam bentuk satuan PAUD sejenis, seperti Pos PAUD/Taman Posyandu, PAUD Berbasis Pendidikan Agama Islam, PAUD Bina Iman Anak, PAUD Pembinaan Anak Kristen, dll.

Dalam Juknis kita bisa ketahui tentang syarat pendirian, Tata Cara Pendirian, Masa Berlaku Izin, Rujukan Pendirian , Standard Nasional Pendidikan Anak Usia Dini, Prinsip Penyelenggaraan, kurikulum, pembelajaran, Penilaian  Perkembangan Anak, syarat pendidik dan tenaga kependidikan, pengelolaan, pembiayaan, dan lain-lain.



A. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain


Kelompok bermain adalah salah satu bentuk satuan PAUD yang menyelenggaran program pendidikan dan pengasuhan bagi anak usia 3-4 tahun. Jumlah lembaga KB dimasyarakat cukup besar, diawal tahun 2015 ini jumlah lembaga KB yang telah terdata dalam aplikasi pendataan online sebanyak 77.798 lembaga. Juknis Unduh di tautan ini. 

Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain, Penyelenggaraan Taman Penitipan Anak, Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak, PAUD Bina Iman Anak (PAUDBIA), PAUD Holistik Integratif



B. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Taman Penitipan Anak



Taman Penitipan Anak (TPA) merupakan salah satu bentuk satuan PAUD jalur pendidikan nonformal yang menyelenggarakan program pendidikan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia 6 (enam) tahun dengan prioritas sejak lahir sampai usia 4 tahun. Juknis Unduh di tautan ini. 

Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain, Penyelenggaraan Taman Penitipan Anak, Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak, PAUD Bina Iman Anak (PAUDBIA), PAUD Holistik Integratif



C. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak



Taman Kanak-Kanak yang selanjutya disingkat TK adalah salah satu  bentuk satuan PAUD pada jalur pendidikan formal yang menyelenggarakan program pendidikan bagi anak berusia 4 tahun sampai dengan 6 tahun dengan prioritas usia 5 dan 6 tahun. Juknis Unduh di tautan ini. 

Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Kelompok Bermain, Penyelenggaraan Taman Penitipan Anak, Penyelenggaraan Taman Kanak-Kanak, PAUD Bina Iman Anak (PAUDBIA), PAUD Holistik Integratif



D. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan PAUD Bina Iman Anak (PAUDBIA)


PAUD Bina Iman Anak (PAUD-BIA) adalah salah satu bentuk satuan PAUD sejenis yang penyelenggaraannya diintegrasikan dengan Bina Iman Anak pada agama Katolik bagi anak usia dua sampai dengan enam tahun. PAUD BIA merupakan PAUD yang berbasis keagamaan seingga peruntukannya bagi anak yang seiman. Juknis Unduh di tautan ini. 


E. Petunjuk teknis penyelenggaraan PAUD Holistik Integratif di Satuan PAUD



Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif yang selanjutnya disingkat PAUD HI adalah upaya pengembangan anak usia dini yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan esensial anak yang beragam dan saling terkait secara simultan, sistematis, dan terintegrasi. (sesuai pengertian di Perpres 60). Layanan stimulasi holistik mencakup layanan pendidikan, kesehatan, gizi, perawatan, pengasuhan, perlindungan dan kesejahteraan. Juknis Unduh di tautan ini. 


F. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan PAUD Berbasis Pendidikan Agama Islam



Di masyarakat muncul program PAUD Berbasis Pendidikan Agama Islam dengan berbagai nama, seperti Taman Asuh Anak Muslim (TAAM) yang dikembangkan oleh BKPRMI, PAUD berbasis Taman Pendidikan Agama Islam (PAUD-TPQ) yang dikembangkan oleh Muslimat NU, Taman Bina Anak (TBA) yang dikembangkan oleh Aisyiyah, PAUD Al Qur’an yang dikembangkan oleh BKPAKSI (Badan Koordinasi Pendidikan Agama Islam dan Keluarga Sakinah Indonesia) dan satuan PAUD sejenis lainnya. Semua bentuk layanan PAUD Berbasis Pendidikan Agama Islam tersebut, dalam pembinaannya dikategorikan ke dalam Satuan PAUD Sejenis. Juknis Unduh di tautan ini. 


G. Petunjuk Teknis Penyelenggaraan PAUD Pelayanan Anak Agama Kristen (PAUD-PAK)




PAUD-PAK merupakan  salah  satu bentuk layanan PAUD pada jalur pendidikan nonformal yang dikhususkan bagi anak usia dini yang beragama Kristen, terutama usia 2 - 6 tahun, yang di dalam pengelolaannya dibina oleh pelayan anak, rayon dan dewan gereja setempat.  Juknis Unduh di tautan ini. 



INFO LAINNYA... Juknis,
kemdikbud,
PAUD



Related Posts

Download Juknis Penyelenggaraan PAUD
4/ 5
Oleh